Sekolah Dasar (SD) YPPK Stella Maris Doom meraih juara satu Lomba Cerdas Cermat (LCC) tingkat gugus V Sorong Kepulauan, Provinsi Papua Barat Daya. Sementara kegiatan yang berlangsung Sabtu (24/02/2024) bertempat di SD Negeri 28 SOOP untuk posisi kedua diraih SD 19 Doom dan posisi ketiga SD YPK 03 Bethel Doom.
Nama-nama siswa siswi kelas enam yang mewakili SD YPPK Stella Maris Doom adalah Evolet Saidui, Juan Stevi Morin, Josua Tetelepta dan Fanni Saptu sebagai cadangan.
Keberhasilan ini yang kedua kalinya sehingga dijuluki gelar juara bertahan sejak event sebelumnya. Sekolah ini juga siap menghadapi dan mempertahankan nama baik pada lomba di bulan Maret nanti pada tingkat kota.
Untuk itu para murid seluruh sekolah ini, terutama perwakilan yang meraih juara menyatakan terima kasih dan bangganya telah di bimbing oleh para guru berkompeten dibidangnya selama masa persiapan jelang lomba.
Mereka diantaranya Ibu Habibu sebagai Wali Kelas V, Ibu Ros Holle Wali Kelas VI, Ibu Ross Klau Wali Kelas I / Guru Bahasa Inggris dan Ibu Glori sebagai Guru Bahasa Inggris.
“Pertama kami sangat berterima kasih atas bimbingannya para guru selama masa persiapan, sehingga kami bisa meraih juara ini,” ucap para murid.
Ucapan terima kasih dan rasa bangga atas raihan gelar ini juga datang dari Engelin Yolanda Kardinal selaku pemerhati sosial asal Pulau Doom.
“Saya dulu sekolah di SD ini, makanya sebagai alumni saya merasa bangga dan salut atas prestasi anak-anak ini. Juga saya ucapkan terima kasih untuk para guru yang membimbing mereka sehingga meraih hasil maksimal, semoga kedepannya bisa lebih baik dari sekarang ini,” ungkapnya.